Selasa, Agustus 17, 2010
Putri Salju
Kue kesukaan Kirana, apalagi ada taburan gula donatnya yang manis-manis dingin. Satu toples bisa dihabisin sendiri.
Meski banyak yang suka bikin dengan digilas lalu dicetak, aku lebih suka membentuk dengan tangan, kayaknya lebih nyeni dan orisinil gitu, meski kadang hasilnya ga seragam, apalagi kalo ada yang mbantuin.
Tapi hasilnya kali ini lumayan seragam kok, karena aki barisin rapi, jadi kalo ada yang beda ukuran bisa langsung diadjust ulang.
Putri Salju
Fatmah Bahalwan
Bahan
250 gr mentega
100 gula halus
200 gr kacang mete, panggang, haluskan
250 gr terigu protein rendah
Taburan
150 gr gula bubuk, aduk dengan 1/2 sdt vanili (optional)
Gula donat secukupnya
Cara Membuat
- Kocok mentega dan gula halus hingga pucat.
- Tambahkan kacang mete dan terigu, aduk rata.
- Bulatkan adonan, simpan di kulkas selama 30 menit.
- Bentuk adonan menjadi bulan sabit. Susun di loyang tipis, panggang selama 20 menit hingga matang.
- Panas-panas, gulingkan dalam gula bubuk, setelah terbalut rata, gulingkan dalam gula donat.
Note:
- kalau aku lebih suka kacang medenya dicincang kasar dulu, dipanggang, baru dihaluskan. Karena seluruh bagian kacang jadi kering, sehingga lebih crunchy.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar