Senin, September 27, 2010

Soes Jepang (ala Bread Papa's Cream Puff)




Soes Jepang (ala Bread Papa's Cream Puff)
Sahak Pribadi

Bahan A
100 gr mentega
110 gr air
1 sdt garam

Bahan B
120 gr tepung terigu
3 butir telur

Cara Membuat
- Rebus bahan A hingga mendidih.
- Masukkan terigu, aduk sampai kalis, matikan api
- Setelah agak dingin, masukkan telur satu per satu sambik kocok rata.
- Semprotkan ke loyang yang sudah diolesi dengan margarin.

Topping
50 gr mentega
50 gr gula halus
1 sdm air
50 gr tepung terigu

Cara Membuat
- Campur semua bahan jadi satu, kocok sampai lembut.
- Masukkan ke piping bag, gunting kecil ujungnya, semprotkan di atas adonan soes sekitar 3/4 bagian (seperti membuat roti boy).
- Oven 180 'C selama 30 menit hingga matang

Isi
250 gr DCC
100 ml susu cair
200 gr whipcream bubuk, kocok sampai mengental

Cara Membuat
- Masak DCC dan susu sampai mencair, dinginkan
- Tuang ke whipcream kocok, aduk rata.
- Suntikkan ke dalam soes yang sudah dipanggang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar