Minggu, Oktober 10, 2010
Sake Cookies
Sebenarnya kue ini sama saja dengan sagu keju, dari tekstur, rasa, kalau penampakan kan memang bisa sangat variatif. Cuma, gulanya pakai gula diet jadi ga usah khawatir kelebihan gula, ....
Sake Cookies
Diabet Cookies by Sangkan Paran
Bahan A
250 gr mentega tawar
125 gr gula rendah kalori
2 butir telur
150 gr keju parut
Bahan B
500 gr tepung sagu, sangrai
Cara Membuat
- Kocok bahan A sampai rata.
- Masukkan Bahan B, aduk rata.
- Cetak adonan dengan spuit bintang bentuk stik panjang
- Oven 170 'C selama kurleb 25 menit.
Hasil : 900 gr
Kalori : 415,3 kal
Protein : 1,9 gr
Lemak : 24,2 gr
Karbohidrat : 60,3 gr
Ahli gizi : Yeni Novianti
Tips:
- Lebih baik dan enak pakai keju tua, seperti edam atau gouda agar lebih crispy. Kalau pakai cheddar, setelah angin-anginkan dulu sebelum dipakai agar kue tidak lembab.
- Untuk warna cake yang putih, sangrai sagu secukupnya saja, sampai ringan saja, jaga jangan sanpai berubah warna.
- Kue ini bisa dibentuk sesuai selera, dari batang, bintang, cincin, bunga, heart, dll.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar